Kontribusi pakan dalam budidaya peternakan yang mencapai 70-80% dari biaya produksi perlu mendapatkan pengawasan agar pakan ternak yang diproduksi, diedarkan, sampai diberikan pada ternak tetap terjamin kualitas dan keamanannya. Sesuai dengan persyaratan mutu yang ada (Standar Nasional Indonesia/Persyaratan Teknis Minimal).

Pengawasan kualitas dan keamanan pakan ternak yang meliputi pengawasan di tingkat produsen pakan ternak, distributor/agen sampai peternak memerlukan dukungan penuh dari laboratorium pengujian pakan yang terakreditasi ISO/IEC 17025:2017. Pada tanggal 1 Februari 2021, Laboratorium Uji Obat Hewan dan Pakan Sidomulyo Ungaran telah mendapatkan status akreditasi dari ISO/IEC 17025:2017 dari Komite Akreditasi Nasional (KAN) tentang Laboratorium Pengujian.

Laboratorium Uji Obat Hewan dan Pakan Sidomulyo Ungaran saat ini memiliki fungsi pengawasan, pengambilan contoh pakan/bahan pakan, dan pengujian untuk memberikan jaminan mutu pakan meliputi pengujian proksimat (kadar air, kadar abu, protein kasar, lemak kasar, serat kasar), mineral (calcium dan fosfor) dan NDF.


Informasi lebih lanjut dapat melalui:

Telepon    : (024) 76901450

Whatsapp: 0858 6716 0474


Unduh brosur lengkapnya di sini: BROSUR LAB OH DAN PAKAN SIDOMULYO UNGARAN

Share this post on: